Peluang Usaha Bisnis Konveksi Rumahan Omset Hingga Belasan Juta | Toko Kain Surabaya

Administrator 29 Apr 2021 at 17:47
Share To:
Facebook Twitter Google+ WhatsApp Subscribe

Peluang Usaha Bisnis Konveksi Rumahan, Omset Hingga Belasan Juta!

 

Mungkin ada yang menganggap bahwa bisnis konveksi adalah bisnis yang sangat lawas. Tak ada yang salah, karena ini adalah salah satu bisnis tertua, sejak pakaian menjadi sesuatu yang umum dipakai oleh manusia. Tapi meski begitu, bisnis konveksi tetap menjadi salah satu pilihan yang menarik bagi para pebisnis. Bahkan ketika sudah begitu banyaknya pebisnis di bidang konveksi. 

 

Mudah saja sebenarnya, selama manusia masih membutuhkan pakaian (apalagi sebagai salah satu kebutuhan pokok), maka bisnis konveksi masih akan tetap memiliki peluang. Tapi seberapa besar peluang itu sekarang? Mengingat bisnis konveksi yang semakin menjamur, apalagi setelah lahirnya tren Fast Fashion. Kita akan ulas lebih dalam di bawah ini!

 

Rekomendasi Unione Drill Bahan Seragam Kerja Terbaik Di Mitra Mulia Toko Kain Surabaya

 

Tentang Bisnis Konveksi, Garmen dan Penjahit Rumahan

Sebagian orang masih menganggap bahwa realitas bisnis konveksi, bisnis garmen dan penjahit rumahan adalah hal yang sama. Padahal ketiganya adalah sesuatu yang berbeda, meskipun sama-sama memproduksi produk fashion. Berikut ini adalah penjelasan untuk masing-masing:

  • Bisnis Garmen, adalah usaha yang memproduksi pakaian atau produk fashion lainnya di pabrik dalam jumlah besar. Bisa hingga ribuan setiap harinya dan biasanya sama. Karena mereka sudah mengombinasikan antara pekerjaan manusia dan pekerjaan mesin. Sehingga secara umum mereka menyasar perusahaan-perusahaan besar yang membutuhkan banyak produk dalam waktu singkat. 

Pegawai lagi menjahit

 

  • Bisnis Konveksi, memang memiliki aktivitas yang hampir sama dengan bisnis garmen, tapi skalanya lebih kecil. Dalam usaha konveksi, proses pembuatan lebih banyak mengandalkan manusia. Kalaupun menggunakan mesin, adalah mesin-mesin yang masih dioperasikan manual, seperti mesin jahit, sablon dan cetak digital. Karenanya jumlah karyawannya lebih sedikit, belasan hingga puluhan saja. Karenanya tak heran jika ada istilah bisnis konveksi rumahan. 
  • Penjahit Rumahan, pada skala yang lebih kecil lagi, kita bertemu dengan mereka yang disebut dengan penjahit. Jumlah orang yang mengerjakan proses pembuatan baju lebih kecil lagi, bahkan banyak yang dilakukan seorang diri. Dengan kapasitas yang terbatas tersebut, tak mengherankan jika mereka lebih banyak menggunakan pola pre-order. Yakni memproduksi baju hanya jika mendapatkan pesanan khusus. Karenanya secara produk unik/custom dan angka produksinya hanya satuan per hari. 

 

Baca Juga Artikel Berikut

 

Alasan Peluang Bisnis Konveksi Masih Menjanjikan

Sekarang mari kita bahas lebih lanjut tentang kenapa peluang bisnis konveksi masih menjanjikan, meskipun semakin banyak pesaing muncul?

 

Pertama, fashion adalah sesuatu yang terus berubah seiring berjalannya waktu. Jika dulu kemeja dengan pola kotak-kotak menjadi salah satu tren fashion anak muda hingga dewasa. Sekarang kita bisa menemui pangsa pasar  yang mulai berkiblat pada fashion ala Korea dalam berpakaian. Para wanita mengenakan baju-baju dengan warna cerah dan kontras, seperti para idola mereka. Sedangkan para laki-laki tak ragu untuk mengeksplor penampilan dengan gaya seperti para boyband Korea. 

 

Hasil Konveksi rumahan

 

Kedua, lahirnya tren Fast Fashion juga menjadi salah satu yang mempengaruhi peluang bisnis konveksi. Dimana orang-orang membeli baju bukan lagi tentang “kebutuhan” tapi lebih ke “keinginan”. Mereka tak segan untuk membeli baju baru setiap minggunya, demi bisa mengejar produk-produk dengan gaya baru.

 

Ketiga, terlepas dari ada tidaknya tren fashion yang sedang berkembang, setiap orang memiliki selera fashion yang berbeda. Sehingga kalaupun Anda membuat produk yang tidak sedang menjadi tren, produk itu tetap memiliki peluang untuk terjual kepada customer dengan selera yang sama. Sehingga tak heran jika orang-orang menyebut bisnis konveksi adalah salah satu yang tak lekang oleh waktu. 

Selain ketiga alasan tersebut, peluang bisnis konveksi rumahan juga dikarenakan beberapa alasan berikut:

  1. Bisnis ini memiliki segmen pasarnya yang sangat luas. Mulai dari bayi, anak, remaja, hingga dewasa, karena semuanya butuh pakaian. Bahkan menariknya lagi, saat ini juga bermunculan produk fashion untuk binatang. Khususnya binatang peliharaan seperti anjing dan kucing, mulai banyak bisnis yang memproduksi pakaian untuk mereka. Semakin menarik bukan?

Anak2 sedang memakai Baju Konveksi hasil jahitan Rumahan

 

  1. Sandang merupakan salah satu kebutuhan pokok yang tidak bisa ditinggalkan. Sehingga Anda bisa menyasar kalangan dari bawah hingga atas. Orang paling kurang secara ekonomi sekalipun akan tetap membutuhkan pakaian. Hanya orang gila yang tidak termasuk. 
  2. Peluang bisnis konveksi rumahan menjadi semakin menarik dan bisa memberikan omset hingga puluhan juta, karena adanya teknologi internet. Dimana bisnis manapun menjadi jauh lebih mudah untuk memperluas pangsa pasar, hingga ke luar kota, provinsi bahkan ke luar negeri. Bisa memanfaatkan aneka platform, baik itu media sosial, marketplace hingag website toko online pribadi. 
  3. Percayakah Anda bahwa bisnis konveksi bisa dijalankan bahkan tanpa Anda memiliki skill menjahit? Benar. Karena Anda bisa menjalankan program kemitraan dengan para penjahit, sehingga Anda hanya mengurusi untuk pengelolaannya, pemasaran dan distribusinya saja. Sehingga bagi Anda yang tak bisa menjahit, peluang bisnis konveksi rumahan masih menjadi sesuatu yang realistis untuk Anda capai. 

 

Pegawai menjahit dompet

 

  1. Sering calon pengusaha menjadi ragu untuk memulai ketika berhadapan dengan tuntutan modal. Faktanya, modal untuk bisnis konveksi sangat mudah disesuaikan dengan budget yang Anda punya. Sehingga Anda tak perlu khawatir terlebih dulu, kalaupun ternyata saat ini modal yang dimiliki sekarang masih terbatas. Anda bisa memulainya sesuai dengan budget yang sudah tersedia, dan mengembangkannya seiring berjalannya waktu.
  2. Alasan berikutnya yang membuat bisnis konveksi memiliki peluang besar adalah ketahanan produknya. Karena produk fashion seperti pakaian atau aksesoris fashion lainnya tidak mudah busuk, sehingga masih memiliki peluang untuk terjual bulan berikutnya atau bahkan tahun berikutnya. Hal ini pada akhirnya memperkecil peluang rugi dari bisnis konveksi, apalagi jika Anda sudah memiliki banyak pelanggan dan menjalankan pola pre-order. Barang sudah terjamin laku sehingga semakin minim peluang rugi. 

 

Pegawai mengepack barang

 

  1. Ketika Anda menjual produk melalui platform online, Anda tentu tertuntut untuk mengirimnya sampai ke alamat pelanggan, bukan? Bagusnya adalah produk fashion tidak rentan rusak seperti halnya produk pecah belah. Sehingga produk ini cenderung aman untuk melalui pengiriman antar negara sekalipun! Pada akhirnya semakin memperkecil potensi rugi dan sebaliknya meningkatkan peluang bisnis konveksi rumahan. 

Jadi, setelah Anda mengetahui semua alasan tersebut masihkah ragu terhadap peluang bisnis konveksi? Semoga bermanfaat!

 

Baca Juga Artikel Berikut

 

Share To:
Facebook Twitter Google+ WhatsApp Subscribe
  • 77
  • 4908 views

Tak mau ketinggalan update artikel terbaru kami ikuti kami, masukkan email anda & klik subscribe, Terimakasih


Recent Post


Related Article