Tips Memadukan Blazer ala Korea untuk Tampil Stylish | Toko Kain Surabaya

Windy 23 Jul 2021 at 9:38
Share To:
Facebook Twitter Google+ WhatsApp Subscribe

Tips Memadukan Blazer ala Korea untuk Tampil Stylish

 

Fashion Korea yang saat ini sudah mendunia, pada akhirnya juga mempengaruhi gaya berpakaian orang Indonesia. Terutama di kalangan anak muda yang memiliki ketertarikan dengan industri hiburan Korea. Mereka tidak lagi sungkan untuk mengekspresikan diri dengan berusaha tampil menggunakan style look idola mereka. Termasuk pada akhirnya mereka mencari tips memadukan blazer ala Korea, yang menjadi salah satu ikon fashion disana.

 

Foto : Tips Memadukan Blazer ala Korea untuk Tampil Stylish

 

Blazer memang pada awalnya lebih banyak digunakan untuk setelan formal. Dipadukan dengan kemeja atau blouse dengan bawahan yang juga bernuansa formal. Namun tampaknya perkembangan fashion membuatnya tidak lagi terpaku pada area formal. Saat ini kita bisa dengan mudah menemukannya dipakai bersama dengan kaos, celana denim, atau bahkan dipadukan dengan style sporty untuk setelan kasual sehari-hari. 

Perkembangan fashion yang membuat blazer lebih fleksibel untuk dipadukan pada akhirnya membuatnya semakin menarik. Apalagi untuk orang-orang yang ingin tampil dengan gaya ala Korea. Karenanya disini Mitramulia membahas secara khusus tentang tips memadukan blazer untuk inspirasi penampilan Anda!

 

Pilihan Warna Bahan Blazer di Mitra Mulia Toko Kain Surabaya

 

Blazer dengan Bawahan Pendek

 

Foto : Tips Memadukan Blazer ala Korea untuk Tampil Stylish

 

Siapa bilang kalau blazer harus dipadukan dengan bawahan formal dan panjang? Anda juga bisa mencoba memadukannya dengan bawahan yang pendek, misal celana atau rok pendek dengan atasan kaos. Maka Anda akan mendapatkan tampilan yang kasual tapi impresif dengan blazer. Apalagi jika ukuran blazer oversize, akan membuat tampilan Anda berubah menjadi ala Korea dan semakin menarik!

 

Baca Juga Artikel Terkait

 

Blazer Set Warna Senada

 

Foto : Tips Memadukan Blazer ala Korea untuk Tampil Stylish

 

Tips memadukan blazer yang juga bisa Anda coba adalah dengan menggunakan blazer set yang memiliki warna senada. Tak masalah apakah itu menggunakan bawahan celana atau rok, karena yang menjadi poin utama adalah perpaduan warnanya. Akan lebih baik jika Anda memilih kaos atau blouse dengan warna yang kontras dengan blazer dan memilih antara inner yang bermotif dengan outer polos, atau sebaliknya.

 

Blazer Panjang 

 

Foto : Tips Memadukan Blazer ala Korea untuk Tampil Stylish

 

Fashion style Korea satu ini tentu tidak asing lagi untuk Anda karena sering terlihat dipakai oleh para pemeran drama Korea, terutama saat cuaca dingin. Blazer difungsikan sekaligus sebagai outer atau mantel untuk menahan hawa dingin, selain juga sebagai pendukung tampilan. Anda juga bisa mengadopsi gaya ini dengan memadukannya bersama celana atau rok panjang dan atasan sweater atau blouse. Memakai sepatu boots juga akan membuat penampilan Anda semakin menarik. 

 

Blazer dengan Ripped Jeans

 

Foto : Tips Memadukan Blazer ala Korea untuk Tampil Stylish

 

Bagi Anda yang lebih menyukai gaya kasual yang lebih atraktif, bisa mencoba tips memadukan blazer yang satu ini. Yaitu dengan memakai bawahan ripped jeans atau jeans sobek, sepatu boots dan kaos atau blouse. Untuk Anda yang mengenakan jilbab, tak perlu khawatir, Anda juga bisa mengadopsi inspirasi gaya satu ini dengan memilih ripped jeans yang dilapisi furing pada bagian robekannya. Sehingga tampilan Anda bisa tetap tertutup dan menarik sekaligus. 

 

Black on Point Blazer

 

Foto : Tips Memadukan Blazer ala Korea untuk Tampil Stylish

 

Tips memadukan blazer yang satu ini sangat cocok untuk Anda, terutama yang menyukai setelan berwarna gelap. Anda bisa memadukan blazer berwarna terang dengan inner dan bawahan gelap, misalnya hitam. Hal itu akan membuat tampilan Anda menarik dalam kesederhanaan.

 

Blazer Pink Kekinian

 

Foto : Tips Memadukan Blazer ala Korea untuk Tampil Stylish

 

Warna pink memang identik dengan gender perempuan, tapi kalaupun Anda pria dan ingin memakai gaya ini tak ada salahnya mencoba. Karena perpaduan blazer pink (pastel) sangat menarik terutama bersama bawahan gelap. Anda bisa menggunakan inner kaos ataupun blouse, sesuai selera. Untuk para wanita bisa mencoba mengenakan heels untuk mendapatkan kesan tampilan yang lebih profesional.

 

Jeans dan Atasan Motif

 

Foto : Tips Memadukan Blazer ala Korea untuk Tampil Stylish

 

Untuk Anda yang ingin mendapatkan lebih banyak atensi, bisa mencoba tips memadukan blazer yang satu ini. Yaitu dengan memadukan blazer bersama dengan celana jeans dengan atasan bermotif. Misalnya seperti motif stripped yang menarik tapi tetap simple. Apalagi jika Anda padukan bersama dengan sepatu boots atau sepatu Oxford, akan membuatnya semakin impresif. 

 

Paduan Blazer Elegan

Blazer juga bisa jadi gaya andalan untuk gaya yang lebih elegan. Misalnya dengan menggunakan off shoulder buttoned blazer. Yaitu blazer dengan bagian kerah yang lebih terbuka lebar hingga bagian pundak. Untuk tampilan yang lebih atraktif bisa dipadukan dengan stoking, selain itu juga bisa dipadukan dengan bawahan rok. Menggunakan heels dan tambahan aksesoris yang fancy juga akan membuat tampilan Anda semakin menarik.

 

Itulah beberapa tips memadukan blazer ala Korea yang bisa Anda coba. Tentu saja masing-masing gaya perlu Anda sesuaikan lagi dengan asumsi cuaca Indonesia. Jangan sampai penampilan sudah sangat menarik, tapi justru mengganggu aktivitas Anda karena bahan yang kurang cocok dengan cuaca tropis atau gaya yang kurang cocok dengan asumsi lingkungan sosial. Semoga bermanfaat!

 

Baca Juga Artikel Terkait

 

 

 

 

Share To:
Facebook Twitter Google+ WhatsApp Subscribe
  • 19
  • 4956 views

Tak mau ketinggalan update artikel terbaru kami ikuti kami, masukkan email anda & klik subscribe, Terimakasih


Recent Post


Related Article