Model Baju Tank Top Cardigan ala Korea Jadi Tren Terkini | Toko Kain Surabaya

Windy 28 Oct 2022 at 8:00
Share To:
Facebook Twitter Google+ WhatsApp Subscribe

Model Baju Tank Top Cardigan ala Korea Jadi Tren Terkini

 

 

Pada mulanya tank top cardigan dipakai oleh para idol dan artis korea, kemudian berkembang menjadi tren fashion hingga booming di Indonesia. Tank top cardigan ini bersambut hangat karena banyak sekali fans Kpop di Indonesia. Apapun yang dipakai sang idola dan itu bisa mereka tiru untuk fashion sehari-hari, maka jadilah, boom! Tren fashion baru segera terbentuk. Santernya media sosial dan kemudahan berbelanja online semakin menambah kecepatan tank top cardigan menjadi favorit generasi muda. 

 

Model Mengenakan Baju Tank Top Cardigan Rajut ala Korea

 

Model tank top cardigan cukup unik. Bisa dikatakan bila ini merupakan perpaduan tank top biasa dengan ditambah satu lapis cardigan di bagian luar. Model ini cukup simpel dan sederhana. Bahan tank top cardigan biasanya dari rajutan benang wol yang super lembut, namun ada juga yang bahannya berbeda. Hanya cardigan luarannya saja yang rajut sedangkan dalaman tank topnya dari bahan katun yang lebih menyerap keringat. 

 

Baca Juga Artikel Terkait

 

Mengapa tank top cardigan disukai generasi muda? Yuk cek beberapa alasannya!

 

  1. Mengikuti tren fashion idola korea 

Sudah menjadi naluria bila fans akan berusaha mengimitasi apapun yang dipakai oleh idolanya. Hal tersebut juga terjadi pada tren tank top cardigan. Pada awalnya item fashion ini hits di korea karena seringkali dipakai oleh para aktris dan idol. Berusaha berpenampilan seperti idolanya akan menghadirkan rasa senang dan bahagia, merasa lebih keren dan bangga. 

 

  1. Dipandang unik dan model yang baru 

Setiap model baru akan mendapatkan ruang untuk dieskplorasi. Bila model itu cocok, akan dipakai dan bertahan lama, bila tidak, maka akan cepat tenggelam. Tank top cardigan ini dinilai unik karena menggabungkan dua item fashion menjadi satu dan hal tersebut belum ada sebelumnya. 

 

Model Menggunakan Baju Tank Top Cardigan Rajut ala Korea

 

  1. Cukup fleksibel dipakai dan dipadukan dengan outfit lain 

Sebuah model dapat bertahan lama menjadi tren, tidak hanya karena unik dan segar saja, namun bagaimana model baru tersebut cocok dipakai, nyaman di tubuh dan mudah untuk dikreasikan dengan pakaian lainnya. Model tank top cardigan ini sangat fleksibel untuk dipadukan dengan outfit lainnya. Dipadukan dengan celana dan rok model apa saja masih cocok. 

 

  1. Bahannya cukup nyaman karena dibuat dari rajutan 

Bahan pakaian menjadi variabel yang tidak pernah terlupakan. Sekalipun modelnya sangat bagus, namun bila tidak nyaman dipakai, gerah dan kasar saat bergesekan dengan kulit, tentu kita tidak tahan memakainya berlama-lama, bukan? 

Cardigan dibuat dari rajutan benang wol yang memiliki sifat yang lembut dan mudah menyerap keringat. Cardigan dapat memberikan kehangatan, sehingga cocok dipakai pada cuaca dingin dan berangin. Sementara bahan tank topnya kebanyakan dibuat dari katun yang lebih nyaman di kulit, namun ada juga yang dibuat dari bahan yang sama. 

 

Baca Juga Artikel Terkait

 

Ini dia tips memadukan tank top cardigan

Salah satu alasan mengapa tank top cardigan melesat cepat menjadi tren padahal masih baru, adalah item fashion ini cukup mudah dipadukan dengan item fashion lainnya. Apapun bisa menjadi cocok saat dipakai dengan tank top cardigan. Akankah kita memadukannya dengan bawahan celana maupun rok, cardigan jenis baru ini tetap akan terlihat bagus dan lucu. Jadi, variasi ootd apa saja yang bisa kita kreasikan dari tank top cardigan?

 

Model Menggunakan Baju Tank Top Cardigan ala Korea

 

  1. Tank top cardigan dengan celana jeans 

Bukan rahasia lagi bila celana jeans adalah juaranya cocok di segala jenis pakaian. Celana jeans memberikan kesan yang “stay young” sehingga siapapun yang memakainya akan terkesan lebih muda. Tank top cardigan dengan celana jeans dapat dipakai sebagai pilihan outfit of the day pada acara-acara informal berkumpul dengan teman, menghadiri acara reuni, atau hangout ke mall. 

 

  1. Tank top cardigan berpadu dengan rok ruffle 

Bila tidak suka dengan celana jeans yang terlalu ketat dengan bahannya yang berat, anda bisa mencoba tampil feminim dengan tank top cardigan dan rok ruffle. Tampilan ini memberikan kesan feminim yang kuat, simpel dan tetap cantik. Model seperti ini banyak diterapkan juga di negeri asalnya, Korea. Perbedaannya orang korea lebih suka memakai rok span pendek atau rok jeans pendek di atas lutut. 

 

Model Baju Tank Top CardiganRajut ala Korea

 

  1. Memadukan warna tank top cardigan 

Perpaduan warna adalah satu tips yang tidak boleh dilupakan. Warna menjadi unsur penting yang mempengaruhi penampilan, membangun kesan dan juga suasana hati pemakainya. Ada satu rumusan warna yang dapat menjadi pijakan, yaitu dengan roda warna. Melalui roda warna, anda bisa memilih paduan warna komplementer, satu warna bergradasi, rumus warna huruf T, dan warna senada dalam dua hingga tiga tetangga dalam roda warna. Pemilihan warna dengan pijakan roda warna ini dapat membantu anda menemukan warna-warna yang segar dan unik dengan tetap cantik. 

 

Rekomendasi Bahan Seragam Kerja American Drill Di Mitra Mulia Toko Kain Surabaya

 

 

Share To:
Facebook Twitter Google+ WhatsApp Subscribe
  • 21
  • 4684 views

Tak mau ketinggalan update artikel terbaru kami ikuti kami, masukkan email anda & klik subscribe, Terimakasih


Recent Post


Related Article